TT Ads

ABOUTSEMARANG – Saat momen mudik Lebaran 2024 telah tiba, biasanya pihak kepolisian mulai menerapkan rekayasa lalu lintas yang telah ditetapkan dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga Menteri.

Ketika momen mudik Lebaran 2024 telah dimulai, banyak pemudik yang memilih menggunakan jalan tol untuk pergi dan pulang ke kota tujuan mereka.

Di Wilayah Jawa Tengah, rencananya akan diterapkan sistem one way di jalan tol untuk arus mudik dan arus balik pada waktu yang telah ditentukan.

Oleh karena itu, penting bagi para pemudik untuk mencatat jadwal penerapan sistem one way di jalan tol apabila mereka berniat untuk mudik di wilayah Jawa Tengah.

Informasi lebih detail mengenai jadwal penerapan sistem one way dapat ditemukan dalam artikel ini.

Berdasarkan informasi dari akun Instagram @satlantaspolrestabessmg, berikut adalah jadwal penerapan sistem one way di Jalan Tol Jawa Tengah:

Arus Mudik:

– Jumat, 5 April 2024 pukul 14.00 WIB – Minggu, 7 April 2024 pukul 24.00 WIB

Sistem one way dilakukan di KM 72 ruas jalan tol Cikopo- Palimanan (Cipali) s.d. KM 414 ruas jalan tol Semarang – Batang.

– Senin, 8 April 2024 pukul 08.00 WIB – pukul 24.00 WIB

Sistem one way dilakukan di KM 72 ruas jalan tol Cikopo- Palimanan (Cipali) s.d. KM 414 ruas jalan tol Semarang – Batang.

– Selasa, 9 April 2024 pukul 08.00 WIB – pukul 24.00 WIB

Sistem one way dilakukan di KM 72 ruas jalan tol Cikopo- Palimanan (Cipali) s.d. KM 414 ruas jalan tol Semarang – Batang.

Pada saat pemberlakuan sistem one way pada ruas Jalan Tol Cipali kendaraan bermotor dari ruas Jalan Tol Cileunyi – Sumedang – Dawuan (Cisumdawu) yang menuju arah Cikampek atau Jakarta keluar di Gerbang Tol Cimalaka dan Gerbang Tol Cisumdawu Jaya.

Arus Balik:

Sistem one way dilakukan di KM 414 ruas Jalan Tol Semarang – Batang sampai KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) pada:

– Jumat, 12 April 2024 pukul 14.00 WIB – pukul 24.00 WIB

– Sabtu, 13 April 2024 pukul 08.00 WIB – pukul 24.00 WIB

– Minggu, 14 April 2024 pukul 14.00 WIB – Selasa, 16 April 2024 pukul 08.00 WIB.

Itulah beberapa jalan tol yang diberlakukan sistem one way jalan tol khusus wilayah Jawa Tengah.

Demikian informasi yang dapat Anda simak.***


source

TT Ads

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *